Arbiter bisnis dan keuangan syariah Praktisi lembaga keuangan syariah untuk legal & contract drafterPengacara di bidang bisnis ekonomi syariahPeneliti dan akademisiDewan pengawas syariah Panitera di pengadilan agama
Hukum Keluarga
3
PROFIL LULUSAN
Profesional di bidang hukum; Hakim, Panitera, Jaksa, Pengacara, dan Notaris Akademisi dalam bidang hukum keluargaPegawai pada instansi dan lembaga yang bergerak dalam bidang hukumKonsultan hukum keluarga Islam dan hukum perdata yang profesionalPeneliti untuk isu-isu hukum keluarga
Hukum Tata Negara
4
PROFIL LULUSAN
Legal OfficerMediator Peneliti Muda
Konsultan SyariahLegal DrafterPraktisi Hukum Negarawan dan politisi
Ombak yang tenang tidak akan melahirkan pelaut yang ulung, kalimat sederhana itulah yang menginspirasi Addriana Della Nasution atau yang biasa disapa Della untuk terus meraih prestasi ditingkat nasional. Mahasiswa Semester 3 Hukum Tata Negara ini berhasil mengharumkan almamaternya dalam Lomba Esai yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Surabaya. Kompetisi Esai yang mengangkat tema “Strategi Optimalisasi Peran Politik Hukum dalam Mewujudkan Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa” di ikuti oleh 20 tim dari sejumlah Universitas di Indonesia.
Mahasiswi yang tergabung dalam Komunitas Legal Drafting Community and Society ini mengangkat isu fast track legislation,”Kalau kita melihat dalam kondisi pandemi, banyak sekali regulasi yang proses pembentukannya tidak sejalan dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011, ini tentu sangat mengkhawatirkan karena bisa jadi kebiasaan baru bagi pembentuk undang-undang, karena itulah model fast track legslation seharusnya diterapkan di Indonesia” ungkapnya mengenai alasan menulis topik tersebut.
Fakultas Syari’ah dan Ilmu Hukum (FASIH) Universitas Islam Negeri (UIN) Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung kembali hadir dengan menggelar kegiatan Praktik Ijtihad untuk mahasiswa Program Studi Hukum Keluarga Islam dengan tema “Metode Ijtihad Hukum Keluarga Islam Kontemporer”. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring yang bertempat di Gedung Syaifuddin Zuhri lantai 6. Narasumber yang hadir pada seminar ini adalah Dr. Ahmad Izzudin, M.H.I.yang merupakan Dosen Fakultas Syariah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Adapun yang bertugas menjadi moderator seminar adalah Dr. Rohmawati, M.A, selaku Koordinator Prodi HKI.
22 Agustus 2022 – Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum menggelar Studium General ke-2 di tahun 2022 ini dengan tema “Membangun Kesadaran Mahasiswa dalam Meningkatkan Kompetensi Bidang Hukum dan Meraih Kesuksesan” dengan narasumber Guru Besar Hukum Tata Negara UIN Sunan Ampel Surabaya Prof. Dr. Titik Triwulan Tutik, M.H., dan dipandu moderator Ketua Jurusan Syariah, Dr. Ahmad Musonnif, M.H.I.. Kegiatan digelar di Aula lantai 6 gedung Saifuddin Zuhri, diikuti mahasiswa FASIH, terutama mahasiswa baru. Narasumber menjelaskan bahwa Pembentukan hukum harus disesuaikan dengn kesadaran hukum masyarakat , karena hukum yang tidak memenuhi kesadaran hukum masyarakat kebanyakan akan kehilangan daya ikatnya.